[iklan]

Membuat SlideShow foto dari album gplus, akun google, blog atau drive

Untuk membuat SlideShow foto dari album di gplus, akun google, blog atau drive bisa langsung masuk ke akun google, login, atau langsung ke plus.google.com/u/0/photos/.

Pilih album yang akan dibuat slideshow-nya. Sebelumnya Anda bisa menambahkan album, menambahkan foto ke dalam album, memindah atau mencopy foto dari satu album ke album yang lainnya. Anda juga bisa mengatur urutan foto yang telah diunggah.


Setelah foto-foto siap, Anda bisa masuk ke picasaweb.google.com/lh/getEmbed untuk membuat Embed slideshow. Disitu ada keterangan Create a portable slideshow for your website, blog, Myspace, etc (atau semacam itu jika sudah di edit).

Pilih album yang telah kita siapkan melalui google plus tadi. Jika Anda menggunakan English, ada pilihan Select an album. Lengkapi pilihan yang lainnya. Anda bisa mengatur besar foto yang ditampilkan, apakah dilengkapi dengan captions atau label atau keterangan gambar. Anda juga bisa mengatur autoplay untuk langsung diputar slidenya atau diklik dulu baru berjalan.

Capy dan paste embed yang disediakan ke dalam blog atau website tempat kita akan menampilkan slideshow yang cantik ini.

Demo atau contoh tampilan slideshow embed picasaweb ini bisa dilihat disini (selama belum diubah).

Selamat mencoba.


Cara menggunakan Whatsapp melalui Komputer

Whatsapp menggunakan komputer

Berawal dari telpon anakku yang di Surabaya. Ada PR yang jawabannya perlu dicari di internet. Sedangkan internet di tempat anakku lambat. Jadi dia hanya bisa menggunakan whatsapp. Kalau saya browsing di pc, lalu ngirim jawaban ke anakku melalui hp tentu repot, tidak bisa mengetik dengan cepat, apalagi copas tulisan dalam jumlah banyak.

Berpikir, ada tidak ya, cara menggunakan WA dari pc. Oh ternyata ada, tinggal buka google chrome lalu menuju websitenya wa yakni web.whatsapp.com. Sesuai petunjuknya, arahkan kamera hp yang sedang buka wa ke kode yang ada di layar komputer. Otomatis on sendiri, wa di komputer, laptop, atau pc.

Semoga cara menggunakan whatsapp melalui komputer ini berguna bagi teman-teman.


Catatan Sementara

 
© - Catatan Afandi Kusuma | Buku.suwur | Furniture.Omasae | JayaSteel | OmaSae | Alat Pesta + Wedding | Galvalum | DepoAirIsiUlang | Seluruh Arsip